Latest News

Selasa, 12 Maret 2013

Facebook Ubah Tampilan Kabar Berita Jadi Lebih Menarik



        Selamat hari raya Nyepi bagi yang merayakan yaa :)

Ok artikel kali ini kita awali dengan Perubahan Tampilan Kabar Berita Facebook yg lebih    menarik.. bagi yang belum tahu semoga bermanfaat :) 



      - Facebook kemarin meluncurkan desain baru Kabar Berita atau News Feed yang memisahkan konten ke dalam beberapa kategori dan mengoptimalkan antarmuka pengguna termasuk dengan menampilkan gambar yang lebih besar dan memungkinkan kustomisasi. Dengan perubahan ini, Facebook berharap tetap menarik perhatian pengguna dan memikat pengiklan.
Chief Executive Officer Facebook Mark Zuckerberg mengatakan tujuan News Feed yang baru tersebut adalah menghasilkan desain berita yang lebih kaya, pilihan kabar yang berbeda, dan pengalaman yang sama ketika menggunakan Facebook di versi mobile dan browser komputer meja atau desktop.
"Apa yang kami coba lakukan adalah memberikan koran terbaik yang kami bisa kepada semua orang di dunia ini," kata Zuckerberg. "Koran pribadi terbaik harus rumit, kaya, dan menarik."
Perubahan News Feed Facebook mencakup perubahan rancangan dengan gambar peta lebih besasr, artikel berita, foto, dan informasi aplikasi, seperti posting Pinterest. Pengguna bisa memilih untuk menyorot berita secara kronologis atau hanya melihat hal-hal seperti musik apa yang sedang didengarkan orang atau acara apa yang tengah berlangsung. Dan tergantung dari hal-hal yang telah disukai di Facebook pada masa lalu, pengguna akan melihat artikel yang sedang trending dan paling relevan dengan mereka.
Facebook mengatakan terdapat beberapa News Feed yang bisa dijelajahi sebagai tambahan dari News Feed yang telah dimiliki pengguna saat ini. Mereka termasuk:
  • Semua Teman (All Friends) --berita yang menunjukkan kepada Anda seluruh hal yang dibagikan teman Anda.
  • Foto (Photos) --berita yang hanya berisi foto-foto dari teman atau halaman yang Anda sukai.
  • Musik (Music) --berita yang berisi tentang musik yang Anda dengarkan.
  • Mengikuti (Following) --beirta terbaru dari halaman yang Anda sukai dan orang yang Anda ikuti.
Vice President of Product Facebook Chris Cox mengatakan, perusahaannya ingin antarmuka yang lebih modern dan lebih bersih untuk penguna. Dia mengatakan Facebook dasar-dasar desain dari ponsel dan tablet dan menghadirkannya di Facebook versi Web.
Desain baru News Feed ini sudah digulirkan kepada sejumlah kecil orang di Web sejak kemarin lalu akan hadir di ponsel dan tablet beberapa pekan lagi.
"Karena ini perubahan besar di Wb, kami akan sangat hati-hati dan pelan-pelan meluncurkannya," kata Cox.
Sementara itu, Product Manager Facebook Greg Marra memberikan beberapa tips kepada developer atas perubahan tampilan tersebut. Karena semua foto jadi lebih besar, termasuk hal yang dibagikan melalui aplikasi, developer perlu menggunakan foto dengan resolusi lebih tinggi. Facebook merekomendasikan 600x600 pixel atau minimum 200x200.

        Daftar tunggu pengguna yang akan bisa menikmati News Feed yang baru bisa dilihat diFacebook.com/newsfeed. Anda juga bisa mendaftar.

Sumber : http://www.chip.co.id

Senin, 28 Januari 2013

Penyebab Berat Blog dan Solusi Mengatasinya



Keterbatasan koneksi yang dimiliki beberapa blogger membuat mereka enggan untuk membuka blog yang berat. Yap, mereka yang ingin menjalin silaturahmi malah menghindar dan tidak menguntungkan. Padahal kan blogwalking adalah salah satu cara supaya blog kita banyak pengunjung meski rasionya 1:1 atau paling tinggi 1:4.
      Nah, untuk itu cobalah membuat blog Anda tampil profesional meski Anda sendiri baru belajar atau baru saja ngeblog. Bagimana caranya jadi blogger profesional secara singkat? Mudah! Coba kalian buka blog yang sudah master, seperti mas doyok atau o-om. Nah, amati dan bandingkan dengan blog Anda dari segi penampilan.

Bisa dicontoh asal jangan plagiat sama persis, tidak kreatif namanya.

Blog profesional tentu mempunyai bobot yang ringan jika dibuka, bagaimana dengan Anda? Jika masih ada keluhan tentang blog Anda yang obesitas, cobalah untuk diet. Saya pun masih terus berusaha supaya blog ini dapat loading dengan cepat dan ringan.

Berikut beberapa hal yang mempengaruhi obesitas blog (menurut saya) :

  • Widget yang Terpasang
Memasang pernak-pernik blog memang membuat blog kita lebih cantik dan berisi, namun jangan jadi bumerang. Kurangi widget yang kurang penting seperti jam, pemutar musik, atau yang lain. Itu bisa mengurangi beban blog Anda.

  • Banner yang Berlebihan
Pertama kali terjun ke dunia blog, saya dulu suka tukar banner. Jujur tujuan saya waktu itu bukan untuk cari backlink melainkan koleksi saja, heheee. Itulah penyebab utama beban blog saya. Setelah berfikir analogi dengan mencontoh blog teman-teman yang saya anggap sudah jago, akhirnya saya konversi banner menjadi text biasa. Hasilnya, hmm tak usah ragu, sangat berpengaruh. Apalagi google lebih suka backlink dengan text ketimbang banner.

  • Terlalu Banyak Iklan
Tujuan kita menulis artikel adalah untuk berbagi info, betul? Nah, tujuan lain tentu adalah cari penghasilan sampingan. Tapi jika terlalu banyak iklan yang dipasang, akan membuat pembaca Anda terganggu. Pasang iklan yang telah menghasilkan paling banyak uang. Yang belum menghasilkan bisa dibuang. Tentunya jangan kebanyakan pasangnya.

  • Banner Afiliasi
Kembali ke soal banner, namun bukan untuk backlink melainkan mencari afiliasi. Jika dipasang berlebihan juga kurang efektif. Pasang yang sesuai strategi Anda.

  • Gambar yang Terpasang
Artikel jika desertai gambar pasti akan lebih menarik dibaca, namun jangan asal upload karena beberapa gambar tidak cocok untuk web karena berat, jadinya pengunjung malah malas membaca apalagi meninggalkan komentar. Solusinya, bisa atur lebar dan tinggi blog dengan photoshop, jika sudah "save for web". Bobot gambar ringan dan siap untuk web.

  • Kebanyakan Script
Mencoba memang baik, namun alangkah lebih baik jika kita selektif memilih tutorial blog yang bermanfaat. Jika suka mengikuti tutorial blog, pasti Anda sering bongkar pasang script, CSS, dan lain-lain. Tentu itu akan mempengaruhi blog Anda. Cobalah kompres CSS Anda di http://www.csscompressor.com/ namun jangan lupa backup dulu. Caranya copy script dari bawah<b:skin><![CDATA[ sampai tepat sebelum ]]></b:skin> kemudian paste di css compressor. Hati-hati, hasilnya bisa membuat blog Anda kocar-kacir, jadi jangan lupa backup.

  • Flash pada Blog
Ternyata flash yang dipasang di blog juga membuat blog Anda berat, bahkan bisa membuat browser crash, coba kurangi penggunaannya.

  • Penempatan Widget
Jika sudah Anda seleksi widget mana yang akan bertahan, cobalah berfikir lagi di mana posisi yang pas. Saya sarankan widget follower dipasang di paling bawah dan paling kanan, soalnya browser mengindex halaman dari atas kiri kemudian ke kanan. Karena widget follower berisi foto-foto narsis, jadi jika diletakkan di tengah bisa membuat koneksi terputus di jalan.


Nah, bagaimana cara menimbang berat blog? Silakan cek di http://www.iwebtool.com/speed_test jika bobotnya lebih dari 100kb, Anda patut was-was. Untuk mengetahui apa penyebab beratnya blog Anda, cek di http://www.site24x7.com/web-page-analyzer.html

Apalagi yah, udah itu aja dulu. Saya ingatkan kembali artikel ini merupakan opini saya, bukan bermaksud membatasi kreativitas para blogger. Saya pun masih belajar. Ayo kita ajak blog kita untuk diet supaya tidak obesitas. kita sharing sharing ^,^

Kode Warna HTML Terbaru



Kode Warna / Color Generator Ulasan Sangat diperlukan Sekali Illustrasi kita mendesain suatu Auditan web blog. Illustrasi mendesain blog ataupun website, pastinya kita tidak Akan terlepas bahasa Dari gradiasi Warna. 


   


             Untuk itu kita perlu mengetahui macam-macam Warna nihil dalam HTML atau sering disebut kode warna HTML. oleh karna kebutuhan nihil, saya coba sediakan untuk semuanya, generator warna HTML berikut. selamat berkreasi .. semoga bermanfaat! ^.^

                 

Memproteksi Koneksi Internet dengan HotSpot Shield

HotSpot Shield adalah software yang digunakan untuk melindungi koneksi internet dengan cara mengenskripsi trafik internet dari hacker saat anda browsing didunia maya. Sangat cocok untuk pengguna yang sering menggunakan jaringan Wifi gratis ditempat umum.



Layanan Virtual Hotspot Shield Private Network sekarang ini sudah digunakan lebih dari 10 juta orang, menurut AnchorFree yang menjadikannya sebagai VPN terbesar didunia.

Browser yang telah terpasang software ini akan melakukan koneksi yang terenskripsi ke server HotSpot Shield, merubah semua trafik http menjadi https yang lebih aman. Dengan melaukan reroute trafik web dan memberikan ip address baru (proxy*) yang dihost oleh AnchorFree, Perusahaan ini memastikan bahwa trafik data anda aman dan tidak dapat dihack dengan serangan MITM (Man In The Middle) maupun network spoofing.



Pada saat pengujian, kami melihat terkadang program ini bisa membuat loading halaman website lebih cepat, mungkin karena servernya yang berada di US. Selama pengujian internet browsing menjadi cepat dan tidak ada lag bahkan saat melakukan proses download atau streaming video dari Youtube dll.

Namun versi gratis dari HotSpot Shield menyertakan file toolbar dan terdapat iklan yang akan muncul ke website AnchorFree.com dan memainkan file video. Hal ini cukup mengganggu kenyamanan dalam berinternet. HotSpot Shield juga menyediakan versi berbayar dengan harga $0.5/hari atau $5/bulan atau $45/tahun kita sudah bisa menikmati layanan elite dari HotSpot Shield tanpa adanya iklan2.

HotSpot Shield sangat direkomendasikan untuk anda yang peduli dengan privasi dan anonymity dalam kegiatan berselancar sehari-hari. Dan juga mengamankan kegiatan anda dari mata-mata hacker dan kejahatan dunia maya.



Anda bisa men-Download HotSpot Shield disini > Download HotSpot Shield

sumber : http://forum.chip.co.id

Cara Menambahkan Widget Baru di Blog

         Bagi bagi info ahh sekali sekali :) Cara Menambahkan Widget di Blog - Semua blogger pasti ingin membuat blognya tampil menarik. Blog yang menarik, akan membuat pengunjung lebih betah dan tidak bosan berkunjung. Ada 2 cara yang biasa dilakukan untuk mempercantik tampilan blog. Yang pertama adalah dengan mengedit kode HTML Template blog, dan yang kedua adalah dengan Menambahkan widget / gadget baru ke dalam blog, baik di sidebar, footer, maupun di bawah atau diatas postingan blog.

           Blogger telah menyediakan banyak widget menarik yang bisa ditambahkan ke dalam blog. Ini adalah salah satu kelebihan blogspot dibandingkan dengan blog lain seperti wordpress. Sayangnya, terlalu banyak widget bisa membuat loading blog menjadi semakin lama. Karena itu, jangan terlalu banyak menambahkan widget di dalam blog. Jika memang harus menambahkan banyak widget, pastikan widgetnya tidak menggunakan Java Script. Apabila widgetnya menggunakan Java Script, pastikan Java Scripnya tidak lebih dari 1 ( untuk 1 widget ).


Untuk menambahkan widget baru di blog, kita bisa memilih widget yang di sediakan oleh blogspot. Selain itu, kita juga bisa menambahkan widget lain yang tidak disediakan oleh blogspot dengan cara memasukkan kode widget ke kotak HTML/JavaScript yang telah disedikan blogger dot com. Berikut penjelasan tentang kedua cara tersebut :


1. Menambahkan Widget yang disediakan oleh blogspot
  • Seperti kemarin biasa, masuk dulu ke akun blog menggunakan Username dan password anda.
  • Klik tanda panah hitam mengarah ke bawah yang ada di samping nama blog lalu pilih "Tata Letak".
    Gambar 1 : Cara Menambah widget di blog
  • Di halaman "Tata Letak", klik tulisan "Tambah Gadget".  Anda akan melihat banyak tulisan "Tambah Gadget". Dimanapun anda mengklik tambah gadget, di situlah letak gadget akan tersimpan.
    Gambar 2 : Cara Menambah widget di blog
  • Klik tanda Plus atau nama widget / gadget yang ingin ditambahkan di blog pada  pop up window yang muncul seperti gambar dibawah ini :
    Gambar 3 : Cara Menambah widget di blog
  • Di halaman berikutnya, anda tinggal mengklik "Simpan". 


 2. Menambahkan widget yang tidak di sediakan oleh blogspotAnda juga bisa menambahkan widget yang tidak di sediakan oleh blogspot, misalnya widget yang di share oleh blogger lain dengan memberikan kode HTML widged. Untuk menambahkan widget di blog yang telah diketahui kode HTMLnya, berikut panduannya :

  • Saat muncul pop up window setelah mengklik tulisan "Tambah Gadget" pilih gadget "HTML/JavaScript".
    Gambar 4: Cara Menambah widget di blog
  • Anda akan melihat kotak HTML/JavaScript. MasukkanJudul Widget pada kotak pertama, dan masukkan kode Widget pada kotak kedua. Note : Judul widget terserah anda.
                      
  •  Pastikan tidak ada kesalahan pada kode HTML widget. Kurang 1 karakter saja bisa membuat widgetnya tidak akan bekerja sebagaiman mestinya. Klik "simpan" jika sudah selesai.

Catatan :

  • Dimanapun anda mengklik tulisan "Tambah Gadget", maka disitulah letak widgetnya akan tersimpan. Widget tersebut bisa di pindahkan ke tempat lain dengan Drag and Drop (Klik, tahan lalu seret mouse ) ke tempat lain yang di inginkan.
  • Pilih widget yang tidak terlalu banyak menggunakan file Java Script agar tidak membuat blog lama di load browser.
  • Beberapa widget kadang harus di tambahkan dengan mengedit kode HTML template blog. 

Semoga artikel singkat tentang "cara menambahkan widget baru di blog" ini bermanfaat. Sebaiknya baca juga artikel lain nya ^,^ . Jika ada yang kurang jelas, tulis di kotak komentar.Selamat mempercantik blog, Enjooy blogging :D

Sabtu, 26 Januari 2013

Dasar-dasar Dari Smart Objects Dalam Photoshop


Kebetulan weekend begini gak ada kerjaan belajar/iseng iseng edit edit foto yg unyu-unyu,maklum baru pertama kali kenal Photoshop jadi yaa kita harus tau selubung dasarnya agar kita ga salah ngedit kawan. bagi pembaca yg mau belajar Photoshop bareng saya :D pantengin aja postingan saya kali ini




Dasar-dasar dari Smart Object dari Photoshop CS2 keatas ^^. Apa itu Smart Object dan apa kegunaanya ?? simak Video yg satu ini.




NB : Subtitlenya Bahasa inggris 
       asal ngerti mah bisa ^^

Jumat, 11 Januari 2013

Tutorial Instalasi JIBAS di ClearOS Community 6.3



Sore ~ Udah lama atau baru saya kurang tahu,tapi program ini kalo dipasang di sekolah mempermudah para guru memangement sekolah yg terpadu. Kalo disekolah saya sendiri sih saya kurang tahu juga sudah dipergunakan atau belom :p . saya sebagai blogger berniat berbagi info dan ngeshare hal hal yg menarik ~ salam @mipursensei ~

Apa itu JIBAS? Jibas adalah kepanjangan dari Jaringan Informasi Bersama Antar Sekolah, yaitu sistem management sekolah terpadu, berbasis web, dengan fitur yang lengkap, dan yang utama, semua berbahasa indonesia dan karya anak bangsa. 
Lebih lengkapnya silahkan ke http://www.jibas.net

PRA INSTALASI

1. Masuk ke webconfig ClearOS  --> 
https://ip_address_ClearOS:81
Pastikan Webserver dan MySQL sudah posisi START.

2. Edit php.ini (gunakan winSCP, FileManager, Putty,dll)
Lokasi : /etc/php.ini
Cari dan rubah kode :
short_open_tag = Off
error_reporting = E_ALL & ~E_DEPRECATED

Menjadi:
short_open_tag = On
error_reporting = E_ALL & ~E_NOTICE & ~E_DEPRECATED & ~E_WARNING


3. Install PHP-GD
yum install php-gd


INSTALASI :

1. Download file jibas community di
http://jibas.net/content/download/download.php

2. Copy ke server ClearOS di direktory /var/www/html , anda dapat menggunakan file manager Linux dengan mengetikkan perintah sftp://ipaddress_ClearOS di kolom URL, dan lakukan copas seperti biasa.
Atau jika anda menggunakan Windows bisa memakai Program WinSCP.

3. Oke, kita teruskan dengan CLI mode , gunakan SSH akses dari CLI Linux desktop atau gunakan Putty dari Windows.

4. Install p7zip untuk ektrak source jibas
#yum --enablerepo=clearos-epel install p7zip

5. Masuk ke direktori webserver
#cd /var/www/html

6. Ekstrak file jibas
#7za x jibas.roadtocommunity.src-2.9.1.7z

7. Masuk ke direktori
#cd jibas.roadtocommunity-2.9.1

8. Pindah folder jibas dan filesharing
#mv jibas /var/www/html
#mv filesharing /var/www/html

9. Restore database jibas
#mysql -u root -p < jibas_db.sql
(masukkan password root mysql)

10.ubah permission folder /jibas dan /filesharing
#cd ..
#chmod -R 755 jibas
#chmod -R 755 filesharing

11. Edit file :
a. /jibas/include/database.config.php , sesuaikan password dengan password root MySQL.

/* Password basis data MySQL JIBAS */
$db_pass='passwordrootMySQL';

b. /jibas/include/application.config.php

/* Alamat Server aplikasi SISFO JIBAS
   Alamat ini digunakan untuk menampilkan header cetak di laporan-laporan yang disediakan SISFO JIBAS
   Gunakan alamat IP atau nama domainnya, jangan menggunakan localhost */
$G_SERVER_ADDR='ip_address_ClearOS/jibas';

/* Direktori untuk menyimpan berkas-berkas unggahan dari aplikasi InfoGuru */

$FS_UPLOAD_DIR='/var/www/html/filesharing/';

/* Direktori tempat menyimpan galeri foto di aplikasi InfoGuru */

$IG_GALLERY_DIR='';

/* Direktori tempat menyimpan galeri foto di aplikasi InfoSiswa */

$IS_GALLERY_DIR='';

/* Sistem operasi yang digunakan ( win | lin ) */

$G_OS='lin';

/* Lokasi Sekolah */

$G_LOKASI="Banjarmasin";


PASCA INSTALASI :

1. Masuk ke PHPMyadmin --> 
https://ip_ClearOS:81/mysql
2. Pilih users
3. Add user
4. Isikan :
Username = root
Host = %
Paswword = no password
Global Previleges = Check All

Jika sudah selesai jangan lupa klik tombol "Add User"

DONE !
Jibas dapat anda akses di 
http://ip_address_ClearOS/jibas
user = jibas
password = password

NOTE : Saat tulisan ini dibuat, JIBAS yang digunakan adalah versi 2.9.1 (sesuaikan sendiri penamaannya dalam langkah2 instalasi saat anda install nanti karena kemungkinan sudah versi yang berbeda/terbaru)

sumber : Andi micro